Ciri-ciri Mie Tanpa Bahan Pengawet

Ciri-ciri Mie Tanpa Bahan Pengawet - Mie merupakan makanan yang sering kita makan setiap hari namun perlu di ketahui juga mie kadang menggunakan bahan pengawet apalagi bahan pengawetnya berlebihan tentunya akan sangat berbahaya untuk kesehatan.

Untuk itu anda harus waspada apabila anda makan mie di warung makan, di supermarket maupun anda membeli sendiri di pasar.Nah berikut ini perlu anda ketahui ciri-ciri mie tanpa bahan pengawet.

1. Warna
Ciri mie berbahan pengawet dan bahan pewarna adalah mie tampak kuning terang. Mie kuning biasanya hanya menggunakan telur sebagai pewarna kuning, warna nya pun hanya berupa kuning pucat.

2. Perubahan Suhu
Mie dengan bahan pengawet berlebihan akan mempunyai masa penyimpanan lebih dari dua hari. Sementara mie yang alami akan berubah warnanya menjadi abu-abu kehitaman karena terkena udara dari sekelilingnya. Hanya bisa disimpan sehari dalam lemari es.

3. Mengembang
Perhatikan mie saat direbus, untuk mie segar tanpa tambahan zat pengawet lebih cepat mengembang dan naik ke permukaan. Hal ini menjadi dasar karakteristik mie yang memang mudah mekar bila terkena air panas. Mie berpengawet lebih berminyak dan keras.

4. Tekstur dan Rasa
Karena tidak menggunanakan bahan tambahan, tekstur dan rasa mie akan cepat berubah dengan paparan suhu berbeda. Mie segar yang disimpan dalam kulkas, teksturnya akan berubah menjadi kering dan jika didiamkan dalam waktu lama rasa akan berubah menjadi asam.

Itulah tadi sedikit informasi mengenai ciri mie tanpa bahan pengawet, untuk anda pecinta mie goreng ato mie rebus alangkah baiknya anda makan mie dengan sayur dan telur agar bernutrisi.

0 comments:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2012 Aristyawandh Blog